Sabtu, 11 Juni 2011

Puluhan Tablet Penantang iPad Bakal Unjuk Gigi

DIGITIMES

KOMPAS.com - Ajang Computex 2011, pameran produk teknologi informasi terbesar kedua di dunia yang digelar di Taipei, Taiwan, 31 Mei - 4 Juni 2011 akan diramaikan dengan puluhan tablet PC si penantang iPad. Tak heran, sebab sejak peluncuran iPad, semua vendor seperti berlomba untuk mendapatkan kue pasar dengan memproduksi tablet.
Berdasarkan laporan Taipei Computer Association yang dikutip The Economic Times, Minggu (29/5/2011), kurang lebih ada 50 jenis tablet yang akan unjuk gigi di pameran yang akan berlangsung selama lima hari itu. Beberapa tablet membawa nama brand besar, seperti yang diproduksi oleh Toshiba Corporation dan Lenovo Corporation. Brand penantang seperti MSI yang asli Taiwan juga akan muncul beberapa model pilihan.
Ramainya produk tablet bisa menjadi tanda pergeseran konsumsi masyarakat ke arah tablet daripada PC. Berdasarkan riset Gartner, prediksi penjualan PC pada tahun 2011 akan turun menjadi 10,5 persen dari 15,9 persen sebelumnya. Data IHS iSuppli juga meunjukkan bahwa distribusi PC turun 0,3 persen dari tahun ke tahun, menjadi hanya 8,1 juta pada kuartal pertama 2011.
Banyak analis mengatakan bahwa butuh waktu sekitar 2 - 3 tahun bagi perangkat lunak mobile device dari Google dan Microsoft untuk bisa mengejar iPad yang memiliki ribuan aplikasi yang bisa dipilih pengguna. Hal itu bisa jadi indikasi masa-masa berat bagi para produsen PC dalam jangka pendek.
Untuk pasar tablet sendiri, berdasarkan riset CDC, pada tahun 2010 Apple mendominasi pasar dengan market share 73 persen sementara Samsung meski pada posisi kedua tertinggal jauh dengan market share 17 persen. Total penjuualan tablet pada tahun 2010 sebanyak 18 juta dan diperkirakan tahun ini akan mencapai 50 juta unit.
Selain tablet, di ajang Computex 2011 juga akan dipamerkan server rumah dan korporat serta perlengkapan dan jasa cloud computing.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates